Informasi
- Author: Admin
- Created date: 2024-07-31 02:47:23
Selayang Pandang
Madarasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 10 Ciamis berawal dari MTs Al Ma'arif yang dikelola oleh Yayasan Al Ma'arif sampai tahun 1996 karena pertimbangan demi kemajuan MTs di masa mendatang pihak yayasan mengajukan permohonan status madrasah menjadi MTsN, dan permohonan tersebut terkabul pada tahun 1997.
Sejak tahun 1997 MTs Al Ma'arif Resmi menjadi Madrasah Negeri dan diberi nama MTs Negeri Wanayasa, Setelah perubahan status tersebut, maka mulailah pemerintah dalam hal ini (Departemen Agama) Kab. Ciamis menugaskan tenaga pengajar dan Tenaga Kependidikan sebanyak empat orang guru mata pelajaran dan seorang pesuruh.
Seiring perkembangan zaman, MTs Negeri Wanayasa terus berkembang sehingga menjadi sekolah tingkat SLTP unggulan di Kecamatan Banjarsari. Di MTs Negeri Wanayasa ini selain belajar ilmu umum yang standar di pelajari di tingkat SLTP juga diajarkan ilmu agama yang sudah di atur dalam kurikulum. Jadi selain lulusannya cerdas dalam segi keilmuan umum juga memiliki kepribadian luhur sesuai dengan ajaran Agama Islam.
Pada tahun 2015 terbit Keputusan Menteri Agama Nomor 212 Tahun yaitu tentang Perubahan Nama MIN, MTsN, dan MAN di Jawa Barat. Maka sejak tahun 2015 MTs Negeri Wanayasa resmi berubah nama menjadi MTs Negeri 10 Ciamis. MTs Negeri 10 Ciamis memiliki tempat belajar yang nyaman dan fasilitas lengkap guna mendukung proses belajar mengajar. Selain itu lokasi yang sangat setrategis yakni berlokasi di Jalan Sasak Seng No. Kecamatan Banjarsari Kabupaten Ciamis Jawa Barat merupakan nilai tambah bagi sekolah ini, karena jauh dari keramaian dimana akan membuat suasana belajar yang kondusif, namun mudah di akses oleh kendaraan umum seperti angkutan pedesaan dan bis. Selain itu sekolah ini juga di dukung oleh tenaga pengajar yang profesional. Pada Tahun 2024 MTs Negeri 10 Ciamis mendapat prestasi sebagai Sekolah Adiwiyata.